Kota Serang – Sebagai bentuk dukungan, terhadap program meningkatkan ketahanan pangan nasional.
Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0602-02/Kasemen Kodim 0602/Serang, Sersan Dua (Serda) Munawir, melaksanakan kegiatan pendampingan dan membantu Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sumber Tani dalam proses penanaman padi, bertempat d Kelurahan Warung Jaud, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Provinsi Banten, Kamis (05/12/2024).
Baca juga:
Petani dan Penyuluh Sambut Baik Program KUR
|
Serda Musawir bersama para petani, terlihat kompak dalam menanam padi, di lahan persawahan milik Gapoktan Sumber Tani.
Serda Musawir menyampaikan bahwa, Kehadiran Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD, di tengah-tangah para petani merupakan wujud nyata, sinergi TNI dengan masyarakat. Dalam mendukung program pemerintah, untuk mewujudkan ketahanan pangan.
"Kami hadir untuk mendampingi para petani, agar proses penanaman berjalan lebih optimal dan produktivitas, sehingga akan meningkatkan hasil panen. Ini merupakan salah satu tugas kami sebagai Babinsa, untuk membantu masyarakat, khususnya dalam sektor pertanian, " ungkap Serda Munawir.
Lanjutnya, kegiatan ini juga diharapkan dapat memotivasi para petani, untuk terus semangat dalam bertani, terutama memanfaatkan lahan pertanian secara maksimal. Melalui kegiatan ini, TNI AD, khususnya Babinsa Koramil 0602-02/Kasemen menunjukkan komitmennya, dalam mendukung peningkatan ketahanan pangan di wilayah binaan, sekaligus mempererat hubungan dengan masyarakat.
"Dengan kerja sama yang baik antara TNI dan masyarakat, program ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Kasemen, dapat terwujud secara berkesinambungan, " jelasnya.
Sementara itu, Munir selaku Ketua Gapoktan Sumber Tani, mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan dari Babinsa Koramil 0602-02/Kasemen.
"Pendampingan seperti ini, sangat berarti bagi kami. Tidak hanya membantu secara fisik, tetapi juga memberikan semangat dan motivasi, kepada kami para petani, " ujarnya.